jatimnow.com - Banjir merendam rumah warga di kota Sampang, serta memutus akses jalan dari Sampang ke Pamekasan dan Sumenep.
Banjir tersebut akibat hujan lebat yang mengguyur di wilayah tiga kecamatan di Kabupaten Sampang, yakni Kecamatan Robatal, Kecamatan Kedudung dan Kecamatan Kareng Penang, pada Minggu, (11/3/2018) dini hari. Hujan tersebut membuat permukaan air sungai Kali Kemuning meluap.
Dari pantauan jatimnow.com, Senin (12/3/2018), banjir merendam rumah warga serta berbagai fasilitas umum seperti, sekolah di kawasan wilayah kota Sampang.
Selain itu, beberapa ruas jalan utama di Sampang yang menghubungkan ke Pamekasan dan Sumenep seperti Jalan Panglima Sudirman, Jalan Trunojoyo, juga terendam banjir. Ketinggian air juga bervariasi antara 50 sentimeter hingga 1,5 meter.
Akibat banjir ini, melumpuhkan jalur antar kecamatan maupun antar kabupaten dari arah Sumenep maupun sebaliknya. Polisi pun mengalihkan kendaraan untuk melewati jalur alternatif menuju ke arah Sumenep maupun arah Surabaya.
Bencana banjir sering melanda Sampang, karena tingginya curah hujan di daerah hulu sungai dengan topografi yang berbukit, sehingga meningkatkan kecepatan aliran air ke dataran yang lebih rendah.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan Putri Sarah Jeihan Indra (2017) Analisa Daerah Rawan Banjir di Kabupaten Sampang menggunakan sistem informasi geografis dengan metode data multi temporal, yang dikutip dari laman repository.its.ac.id.
Hasil penelitian yang didapatkan pada pengolahan kerawanan banjir di Kabupaten Sampang dibagi menjadi 3 kelas yakni, kelas Rendah sebesar 55 persen. Kelas Sedang sebesar 42 persen dan Kelas Tinggi sebesar 3 persen.
Daerah yang termasuk kelas tinggi terletak di daerah Kali Kemuning, Kecamatan Sampang, seluas 16,117 kilometer persegi.
Baca juga:
Tim Pemeliharaan Banjir Kanal Lamongan Susuri Gorong-gorong Kali Dapur
Reporter: Jajeli Rois
Editor: Arif Ardianto
Baca juga:
2 Jam Diguyur Hujan, Kota Kediri Terendam Banjir
URL : https://jatimnow.com/baca-605-lumpuh-lagi-sampai-kapan-sampang-langganan-banjir