Pixel Code jatimnow.com

Dalang Muda Tulungagung Ini Maju Pileg 2024 demi Perjuangkan Kesenian

Editor : Zaki Zubaidi   Reporter : Bramanta Pamungkas
Didit Agung Prasetyo saat sedang beraksi. (Foto: Dokumen pribadi Didit Agung Prasetyo for jatimnow.com)
Didit Agung Prasetyo saat sedang beraksi. (Foto: Dokumen pribadi Didit Agung Prasetyo for jatimnow.com)

jatimnow.com - Berangkat dari keresahan melihat perkembangan kesenian di Tulungagung, Didit Agung Prasetyo (30), memutuskan maju dalam Pileg 2024 mendatang. Dalang muda ini menjadi Caleg dari Partai Demokrat Dapil 1 Tulungagung.

Didit yang juga alumni SMKN 12 Surabaya jurusan Pedalangan ini, bertekad membantu pegiat seni untuk dapat terus berkarya dan eksis.

Dunia politik sebenarnya tidak asing bagi pria yang akrab dipanggil Mas Dalang ini. Sejak Pemilu 2019, Didit sudah mulai aktif dalam politik. Kesempatan untuk bergabung dengan Partai Demokrat tak disia-siakan.

Sempat menjadi pengurus organisasi sayap Bintang Muda Indonesia (BMI), kini Didit menjabat sebagai Wakil Sekertaris DPC Demokrat Tulungagung.

"Sejak 2019 mulai bersingungan dengan dunia politik hingga saat ini mendapatkan amanah di DPC Demokrat Tulungagung," ujarnya, Senin (14/8/2023).

Bagi Didit, dunia politik membutuhka sosok pemuda yang bisa membawa perubahan dan pembaharuan. Hal ini yang menguatkannya untuk maju dalam bursa pencalegan di Pemilu tahun depan.

Baca juga:
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains

Hingga saat ini Didit mengaku belum menemukan sosok anggota legislatif yang fokus mengurusi masalah kesenian. Padahal selama ini para pelaku seni masih banyak yang kurang mendapat perhatian pemerintah.

"Potensi Tulungagung dalam bidang kesenian sebenaranya sangat besar, namun belum ada perhatian khusus dari pemerintah hal ini yang akan menjadi fokus saya," terangnya.

Meskipun masih berusia muda, namun dalang yang memiliki nama panggung Ki Didit Agung Asmoro ini tak ciut hati bertarung dengan Incumbent di Dapil 1.

Baca juga:
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD

Saat ini Didit sedang aktif berkomunikasi dengan para kelompok seni di wilayahnya. Kemampuan dalam bidang pedalangan juga akan digunakan saat kampanye dan sosialisasi.

"Yang jelas akan memaksimalkan seluruh kemampuan dalam hal berkesenian untuk mendulang suara," pungkasnya.