jatimnow.com - Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka unggul di tempat pemungutan suara (TPS) 03 Ngadirejo Kota Blitar.
TPS ini merupakan "kandang banteng", dimana Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Ideologi dan Kaderisasi Djarot Saiful Hidayat terdaftar sebagai DPT Pemilu 2024.
Di TPS ini, Prabowo-Gibran memperoleh 128 suara. Sementara Ganjar-Mahfud MD yang diusung oleh PDI Perjuangan hanya memperoleh 100 suara sah. Sedangkan pasangan nomor urut 01 Anies-Muhaimin memperoleh 14 suara saja.
"Iya benar hasilnya seperti itu seperti yang dicatat oleh saksi juga," ujar Ketua KPPS 03 Ngadirejo Kota Blitar, Rudi Kristono, pada Rabu (14/2/2024).
Baca juga:
Prabowo-Gibran Dilantik, Khofifah: Kami Optimis Indonesia Lebih Maju
Hal ini tentu menjadi kejutan, pasalnya di TPS 03 Ngadirejo Kota Blitar ada nama Djarot Saiful Hidayat sebagai kader partai berlogo banteng moncong putih itu. Namun nyatanya di TPS ini, pasangan yang diusung PDI Perjuangan justru kalah.
"Iya pak Djarot terdaftar di sini tapi tidak nyoblos di sini beliaunya," imbuhnya.
Baca juga:
64 Nama Ini Dikabarkan Duduk dalam Kabinet Prabowo-Gibran
Djarot Saiful Hidayat memang terdaftar sebagai DPT di TPS 03 Ngadirejo, Kota Blitar. Namun Ketua DPP PDI-P Bidang Ideologi dan Kaderisasi tersebut tidak mencoblos di Blitar.
URL : https://jatimnow.com/baca-65918-prabowogibran-unggul-di-tps-03-blitar-kandang-banteng