jatimnow.com - Ratusan petasan yang terbuat dari kertas bergambar Prabowo-Gibran diamankan polisi. Bahkan, terdapat petasan berukuran besar 1 meter lebih.
Kapolres Bangkalan, AKBP Hendro Sukmono mengatakan ratusan petasan berhasil diamankan petugas dari 3 TKP berbeda di Bangkalan. Adapun tiga lokasi razia, yakni di Kecamatan Kamal, Kecamatan Arosbaya dan Kecamatan Geger.
"Untuk totalnya ada 922 buah mercon jadi, 53 mercon berukuran besar dan 350 mercon berukuran sedang serta 34 puluhan kilo bahan peledak," ujarnya, Sabtu (29/3/2025).
Ratusan mercon itu menggunakan kertas bergambar Presiden dan Wakil Presiden RI, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Diduga, kertas yang digunakan merupakan kertas contoh surat suara dalam Pilpres lalu.
Baca juga:
Bawa 12 Gram Sabu, Pengedar di Bangkalan Diringkus Polisi
Selain itu, polisi juga mengamankan 10 orang pelaku, yakni MR (31), SR (24), BS (21), FR (25), NR (19), A (20), RA (18), AA (21) warga Kecamatan Arosbaya dan T (59) asal Kecamatan Kamal serta K (32) asal Kecamatan Geger.
"Kami amankan 10 orang pelaku yang membuat dan menyimpan petasan itu," imbuhnya.
Baca juga:
Oplos LPG 12 Kg, THL Pemkab Bangkalan Diringkus Polisi
Hendro mengatakan, dalam melakukan aksinya, para pelaku asal Kecamatan Arosbaya membeli racikan bahan peledak itu pada K. Bahkan, K tak hanya menjualbelikan racikan mercon, namun juga merakit mercon tersebut.
"Kami imbau masyarakat tidak membuat dan menyimpan petasan. Apalagi dalam jumlah besar. Sebab itu bisa meledak kapanpun dan membahayakan diri sendiri maupun orang lain," pungkasnya.