Pixel Code jatimnow.com

Produk Ilegal, 50 Caleg, Tsunami Politik Tidak Goyahkan PKB

Editor : Redaksi  
Ketua DPC PKB Sidoarjo, Subandi saat di depan awak media. (Foto: Dokumentasi Ahaddiini HM/Jatimnow.com)
Ketua DPC PKB Sidoarjo, Subandi saat di depan awak media. (Foto: Dokumentasi Ahaddiini HM/Jatimnow.com)

jatimnow.com - Kabar Kantor Bea Cukai Sidoarjo memusnahkan produk ilegal senilai Rp22 miliar menjadi berita paling banyak dibaca pada Rabu (6/3/2024) kemarin.

Selain itu ada berita 50 calon legislatif terpilih yang akan menjadi anggota DPRD Sidoarjo periode 2024 - 2029. Juga ada berita statemen Ketua DPC PKB Sidoarjo, Subandi terkait raihan kursi partainya.

Redaksi merangkum ketiga berita tersebut.

Bea Cukai Sidoarjo Musnahkan Produk Ilegal Senilai Rp22 Miliar

Kantor Bea Cukai Sidoarjo kembali musnahkan produk ilegal senilai Rp22 miliar. Produk tersebut terdiri dari 17.589.336 batang rokok ilegal, 500.000 gram tembakau iris (TIS), 220.000 mililiter minuman mengandung etil alkohol, dan 87.500 lembar barang lain terkait BKC HT berupa etiket.

Baca juga:
Pemuda Peduli Pasuruan, Melahirkan di Area Perkebunan, Debat Publik Terakhir

50 Caleg Terpilih Anggota DPRD Sidoarjo 2024 - 2029, PKB 15 Kursi

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sidoarjo telah rampung melakukan penghitungan suara anggota DPRD Sidoarjo hasil Pemilu 2024. Dari hasil penghitungan telah ditetapkan nama-nama calon legislatif dengan suara terbanyak dan berhak menduduki kursi DPRD Sidoarjo sesuai dengan keputusan KPU Sidoarjo itu tertuang dalam Nomor 1261 Tahun 2024.

Jadi Pemenang Pileg 2024, Subandi: Tsunami Politik Tidak Goyahkan PKB

Baca juga:
Tantang Duel Polisi, Top CEO Indonesia Awards 2024, Longsor Ngebel Ponorogo

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sidoarjo telah menetapkan 50 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sidoarjo periode 2024-2029. Hasilnya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) keluar sebagai pemenang di Pileg 2024 ini dengan raihan 15 kursi.