jatimnow.com - Pelaku penembakan terhadap mobil pejabat Pemkot Surabaya sudah tertangkap oleh jajaran Polrestabes Surabaya.
Ia ditangkap oleh Satuan Lalu Lintas Polrestabes Surabaya di kawasan Waru Sidoarjo, Setelah sebelumnya, pelaku teridentifikasi oleh CCTV.
Berikut kejadian penangkapan pelaku penembakan:
1. Polisi yang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), mengidentifikasi mobil yang ditumpangi tersangka, tertangkap oleh CCTV (closed circuit television).
2.Polisi yang sudah mengidentifikasi nopol mobil tersangka, menyebarkan informasi tersebut ke personil Sat Lantas di seluruh Surabaya.
3.Jajaran Sat Lantas Polrestabes Surabaya yang ada di Waru, mengidentifikasi mobil tersangka tengah berada di Waru menuju arah Sidoarjo.
4. Mobil yang ternyata ditumpangi 1 tersangka berinisial RM pun ditangkap, dan digelandang ke Mapolrestabes Surabaya.
Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Rudi Setiawan mengatakan, penangkapan tersangka ini diakuinya berkat kerjasama yang baik di Kepolisian. Sedangkan untuk tersangka, hingga kini masih dalam proses pemeriksaan.
Baca juga:
Ini Kesaksian Warga Pada Drama Penyergapan Komplotan Pencuri Mobil
Siang tadi, mobil Toyota Innova warna hitam dengan Nopol L 88 EC itu, ditembaki oleh orang tidak dikenal, Rabu (14/3/2018). Mobil tersebut, diketahui merupakan milik Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang Ery Cahyadi.
Reporter: Budi Sugiharto
Baca juga:
Baku Tembak dengan Polisi, 4 Begal di Tuban Tewas Tertembus Peluru
Editor: Erwin Yohanes
URL : https://jatimnow.com/baca-703-rm-penembak-mobil-pejabat-pemkot-ditangkap-di-waru