jatimnow.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membenarkan telah melakukan penggeledahan di Pemprov Jatim.
Aktivitas lembaga anti rasuah tersebut masih berjalan hingga saat ini. Tepatnya, di kantor Biro Kesra Pemprov Jatim.
"Benar ada kegiatan Penggeledahan KPK di Pemprov Jatim terkait perkara Dana Hibah," kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika, Jumat (16/8/2024).
Baca juga:
Divonis 4 Tahun, Terdakwa Pemotongan Insentif BPPD Sidoarjo Siskawati Banding
Aktivitas KPK kali ini nampak dikawal oleh kepolisian lengkap dengan senjata. Tessa belum mengkonfirmasi lokasi persis selain Kantor Biro Kesra.
"Untuk ruangannya sendiri saya tidak terinfo dimana saja," katanya.
Baca juga:
KPK Sita 7 Mobil Usai Geledah Rumah di Bangkalan Madura
"Sementara itu saja yang bisa dikonfirmasi saat ini dari Penyidiknya. Kalau sudah selesai nanti kita update lagi," pungkasnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-70767-kpk-kembali-geledah-pemprov-jatim-perkara-dana-hibah