Pixel Code jatimnow.com

Beredar Surat Rekom Risma - Sutiaji Diusung PDIP Maju Pilgub Jatim 2024

Editor : Zaki Zubaidi   Reporter : Ni'am Kurniawan
Surat yang beredar di grup media sosial. (Foto: tangkapan layar)
Surat yang beredar di grup media sosial. (Foto: tangkapan layar)

jatimnow.com - Mantan Wali Kota Malang periode 2018-2023, Sutiaji dikabarkan bakal mendampingi Mensos RI Tri Rismaharini maju Pilgub Jatim 2024. Surat PDI Perjuangan tersebut bocor dan beberedar di beberapa grup media sosial.

Surat tersebut juga nampak ditandatangani langsung oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim Said Abdullah.

"Kita lihat saja dulu nggih, belum tahu saya kapan daftar. Saya masih urus administrasi. Mohon doanya," kata Sutiaji, Rabu (28/8/2024).

Sementara Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim, Sri Untari Bisowarno belum membenarkan bocoran surat itu.

"Belum putus," tegasnya.

Sebelumnya beredar kabar, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP akan mengusung Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur 2024.

Baca juga:
Deretan Nama Tim Pemenangan Risma-Gus Hans di Pilgub Jatim 2024

Kabar itu disampaikan Ketua DPP PDIP sekaligus Ketua DPD PDIP Jawa Timur Said Abdullah. Menurutnya, nama Risma hampir pasti menjadi sosok yang akan diusung PDIP.

"Kalau Jawa Timur Ibu Risma insya Allah confirmed," kata Said di kompleks parlemen, Senayan, Selasa (27/8/2024).

Saat ini, PDIP masih dalam tahap komunikasi untuk menentukan calon wakil gubernur pendamping Risma. Said belum mau mengungkap daftar nama yang masuk dalam bursa cawagub.

Baca juga:
Risma - Gus Hans Daftar Cagub Jatim di KPU, PDIP: Visi-Misi Jawa Timur Bersih

Said menjelaskan komunikasi dilakukan dengan berbagai pihak, terutama tokoh masyarakat, kiai dan alim ulama setempat, dan PKB.

"PKB iya, para alim, para kiai, tokoh masyarakat. Kita memerlukan berbagai elemen masyarakat untuk diajak bicara," ucapnya.