jatimnow.com - Deklarasi pemenangan paslon bupati- wakil bupati Kabupaten Pasuruan nomor urut 1, Gus Mujib-Ning Wardah (Mudah) digelar di BG Cafe Gempol, Jumat (22/11/2024) malam.
Ketua Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan (P4), Rendy Prasetyo Herlambang mengatakan deklarasi pemenangan ini karena adanya keterikatan perasaan secara mendalam.
"Agenda kami gelar karena perasaan tergerak dari hati kami dan chemistry yang sangat mendalam terhadap Gus Mujib dan Ning Wardah," ucapnya.
Rendy melanjutkan Paslon Mudah patut diperjuangkan karena merupakan sosok yang tidak sombong dan merakyat. Selain itu, Ning Wardah juga merupakan sosok perempuan inspiratif bagi masyarakat Kabupaten Pasuruan.
"Mudah layak diperjuangkan untuk menang. Terlebih ini merupakan sejarah, dimana pertama kalinya seorang perempuan berani maju sebagai pemimpin," jelasnya.
Beberapa strategi digencarkan P4 sebagai relawan kemenangan pasangan Mudah.
Baca juga:
Ribuan Warga Sumenep Ikuti Selawat Paslon Nomor Urut 2: Siap Kampanye Santun
"Salah satu strategi kita adalah dengan menggerakkan 300 anak muda milineal yang lincah, gesit dan terpelajar dari setiap penjuru Kabupaten Pasuruan sebagai pilihan yang solutif, untuk target kemenangan yang realistis," ungkap Rendy.
Ia juga mengatakan ratusan anak muda tersebut memiliki peran penting untuk menyosialisasikan ajakan mencoblos serta menyampaikan visi-misi Mudah.
"Selain itu, juga memberikan edukasi kepada para calon pemilih yang mempunyai perasaan ragu atau bahkan tidak ada keinginan untuk berkontribusi dalam pilkada 27 November nanti," tegasnya.
Melalui strategi ini, P4 siap mengawal pasangan Mudah untuk mewujudkan Kabupaten Pasurusn yang maju, maslahat dan serba mudah.
Baca juga:
Deny Yakin Menangi Pilbup Kediri Berbekal Survei Internal, Libatkan Kader Muslimat
Sementara itu, anggota Barisan Nahdliyin Bersatu (N1) Pasuruan Barat, Gus Afif yang datang dan mendukung deklarasi kemenangan Mudah menyampaikan bahwa hal ini merupakan agenda luar biasa karena melibatkan para anak muda terpilih untuk bergerak bersama.
"Strategi ini sangat luar biasa. Anak muda memegang peranan penting dan harus disentuh karena jika tidak, tidak akan ada pergerakan," ujarnya.
Ia melanjutkan, tidak hanya sekedar berusaha untuk kemenangan pasangan Mudah, namun juga untuk memberikan perspektif lain demi kemajuan Kabupaten Pasuruan.