Pixel Code jatimnow.com

Masyarakat Dapat Mengajukan Penerbitan SKHW di BHP bagi Semua Golongan

Editor : Zaki Zubaidi  
Seminar Kenotariatan dengan tema "Surat Keterangan Waris dari Balai Harta Peninggalan bagi Semua Golongan". (Foto: BHP for jatimnow.com)
Seminar Kenotariatan dengan tema "Surat Keterangan Waris dari Balai Harta Peninggalan bagi Semua Golongan". (Foto: BHP for jatimnow.com)

jatimnow.com - Kepala BHP Surabaya Hendra Andy Satya Gurning dan Kurator Keperdataan Ahli Pertama Agung Budiyanto menjadi narasumber dalam kegiatan Seminar Kenotariatan dengan tema "Surat Keterangan Waris dari Balai Harta Peninggalan bagi Semua Golongan".

Seminar diselenggarakan oleh Pengurus Daerah Ikatan Notaris Indonesia (INI) Surabaya bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Kenotariatan (Himanotair) Universitas Airlangga (Unair) Surabaya.

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Fakultas Hukum Universitas Airlangga Surabaya, hari ini Sabtu (23/11/2024). Diikuti dengan sangat antusias oleh para akademisi Unair Surabaya, notaris dan ALB dari berbagai daerah wilayah Jawa Timur, serta Mahasiswa Magister Kenotariatan Unair Surabaya.

Dalam kesempatannya, Hendra menyampaikan bahwa masyarakat tidak perlu khawatir karena sekarang dalam pembuatan Surat Keterangan Hak Waris (SKHW) tidak lagi ada penggolongan penduduk.

"Sehingga masyarakat dapat membuat SKHW di BHP bagi semua golongan," tegasnya.

Baca juga:
BHP Surabaya Harap Harta Peninggalan Safe Deposit Box Dikelola Tepat Sasaran

Sementara Agung menekankan kepada masyarakat agar segera membuat Surat Keterangan Hak Waris apabila ada anggota keluarga yang meninggal dunia.

"Agar tertib administrasi dan tidak adanya permasalahan hukum dikemudian hari," imbuhnya.

Baca juga:
Pesan Presiden dalam Upacara Peringatan HUT ke-53 Korpri di BHP Surabaya

Kegiatan ini sebagai bagian dari bentuk komitmen BHP Surabaya untuk terus mensosialisasikan tugas dan fungsi BHP serta memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa dalam perkembangannya, BHP Surabaya selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan layanan yang terbaik.

Hal tersebut juga senada dengan apresiasi dan kepercayaan yang diberikan oleh Jajaran Dekanat Fakultas Hukum Unair Surabaya dan Pengda INI Surabaya kepada BHP Surabaya dalam kegiatan tersebut.