jatimnow.com - Bupati Jember Hendy Siswanto sedang sakit dan masih dirawat di Rumah Sakit Daerah (RSD) dr. Soebandi. Pihak keluarga memberikan pesan khusus pada sejumlah media massa.
Bupati Hendy Siswanto dilarikan ke RSD) dr. Soebandi Jember sejak Jumat (7/2/2024) lalu. Hingga kini, ia masih menjalani rawat inap di rumah sakit tersebut.
Salah satu anak Bupati Hendy mengkonfirmasi hal ini melalui pesan WhatsApp.
Sehubungan dengan kondisi kesehatan Bapak Bupati Jember, H. Hendy Siswanto, yang saat ini membutuhkan istirahat dan perawatan intensif, kami memohon kepada seluruh masyarakat dan/atau pejabat pemerintahan untuk tidak berkunjung ataupun menjenguk beliau secara langsung terlebih dahulu.
Baca juga:
Bupati Jember Hendy Sakit, Wabup Gus Firjaun Ambil Alih Tugas Sementara
Hal ini dimaksudkan demi menjaga ketenangan serta membantu proses pemulihan kesehatan beliau dengan lebih optimal.
Kami memohon doa dari seluruh lapisan masyarakat agar Bapak Bupati diberikan kesembuhan dan kekuatan. Atas perhatian dan pengertiannya, kami sampaikan terima kasih.
Baca juga:
Bupati Terpilih Gus Fawait - Djoko Susanto Segera Dilantik, Berikut Tanggalnya
Hingga saat ini, pihak rumah sakit saat saat dikonfirmasi Direktur RSD dr. Soebandi, dr Lilik Lailiyah belum memberikan keterangan perihal sakitnya Bupati Jember.
URL : https://jatimnow.com/baca-75254-bupati-hendy-dilarikan-ke-rsd-dr-soebandi-jember-ini-pesan-keluarga