Pixel Code jatimnow.com

Pemkab Ponorogo Berikan Reward pada 16 Atlet dan 13 Pelatih Berprestasi

Editor : Endang Pergiwati   Reporter : Ahmad Fauzani
Penyerahan reward untuk para atlet dan pelatih di Pendopo Pemkab Ponorogo. (Foto: Ahmad fauzani/jatimnow.com)
Penyerahan reward untuk para atlet dan pelatih di Pendopo Pemkab Ponorogo. (Foto: Ahmad fauzani/jatimnow.com)

jatimnow.com – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 2025, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo memberikan penghargaan kepada atlet dan pelatih yang berprestasi dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XIV, Pekan Paralimpik Pelajar Daerah (PEPARPEDA) II, dan Festival Olahraga Masyarakat Daerah (FORDA) II.

Pemberian reward ini dilakukan di Pendopo Pemkab Ponorogo pada Sabtu (15/3/2025).

Sebanyak 16 atlet dan 13 pelatih menerima penghargaan dengan total dana puluhan juta rupiah. Besaran reward bervariasi, di mana atlet peraih medali emas mendapatkan Rp5 juta, peraih perak Rp3 juta, dan peraih perunggu Rp2 juta.

Sementara itu, para pelatih menerima insentif antara Rp1,5 juta hingga Rp3 juta.

Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, secara langsung menyerahkan reward tersebut, bersama Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disbudparpora) Ponorogo, Judha Slamet Sarwo Edi.

Dalam sambutannya, Sugiri menyampaikan apresiasi kepada para atlet dan pelatih yang telah mengharumkan nama Ponorogo di ajang olahraga tingkat provinsi.

Baca juga:
Pembukaan Popda Jatim XIV Jatim di Bangkalan Diwarnai Cekcok

“Ucapan terima kasih saya sampaikan kepada atlet dan pelatih. Saya bangga atas prestasi yang telah diraih. Semoga penghargaan ini menjadi penyemangat untuk terus berlatih dan berprestasi di masa mendatang,” ujar Sugiri.

Salah satu atlet renang berprestasi, Deviano Panji, mengungkapkan rasa syukur atas reward yang diterimanya.

“Alhamdulillah sebelum Lebaran dapat bonus. Bisa dipakai untuk beli sepatu renang supaya lebih semangat berlatih,” katanya.

Baca juga:
Hasil Sementara Popda Jatim 2022, Kontingen Bojonegoro Sabet 10 Medali

Hal serupa juga disampaikan Aipda Ardyo Laksono, pelatih renang yang menerima penghargaan. Ia mengungkapkan bahwa bonus tersebut sangat bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan menjelang Lebaran.

“Sebagian buat sedekah dan membeli kebutuhan Lebaran. Terima kasih kepada Pak Bupati dan semua pihak yang telah mendukung kami,” ucapnya.

Pemkab Ponorogo berharap pemberian reward ini dapat menjadi motivasi bagi para atlet dan pelatih untuk terus meningkatkan prestasi di berbagai ajang olahraga. Selain itu, dukungan ini juga menjadi bukti komitmen pemerintah daerah dalam memajukan dunia olahraga di Ponorogo.