Pixel Code jatimnow.com

Laga Persik Vs Persija Bakal Digelar di Blitar, Panpel Tunggu Rekomendasi soal Penonton

Editor : Yanuar D  
Laga Persik Vs PSIS Semarang. (Foto: Persik Kediri/jatimnow.com)
Laga Persik Vs PSIS Semarang. (Foto: Persik Kediri/jatimnow.com)

jatimnow.com - Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Persik Kediri, Tri Widodo memastikan laga kandang Persik Kediri melawan Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pada pekan ke-29 bakal digelar di Stadion Soepriadi Blitar, Sabtu (19/4/2025). Kick off akan dimulai pada pukul 19.00 WIB.

"Nggeh (Iya digelar di Blitar),” kata Tri Widodo saat dikonfirmasi melalui Whatsapp, Senin (14/4/2025).

Terkait boleh tidaknya penonton atau Persik Mania hadir dalam laga itu, Widodo mengaku, masih menunggu rekomendasi dari pihak stadion. Termasuk, mereka akan menggelar rapat koordinasi dengan Polres Blitar.

Baca juga:
Divaldo Alves Kembali Tangani Persik Kediri, Dipasrahi 7 Laga Sisa

“Nunggu rekomendasi stadion,” tambahnya.

Untuk diketahui, Persik Kediri di pekan ke-28 ini berada di klasemen 11 sementara dengan perolehan 36 poin. Sedangkan yang menjadi lawannya Persija Jakarta berada di klasemen 5 dengan perolehan 44 poin dari 28 pertandingan yang telah dimainkan.

Baca juga:
Pemain Persik Kediri Fokus Latihan Fisik Turunkan Berat Badan

Kemenangan menjadi harga mati buat tim asuhan Divaldo Alves agar mampu merangsek ke 10 besar dan finish dengan lebih memuaskan.