Pixel Code jatimnow.com

Prakiraan Cuaca Surabaya Jumat 2 Mei: Mendung

Editor : Redaksi  
Ilustrasi. (dok jatimnow.com)
Ilustrasi. (dok jatimnow.com)

jatimnow.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda memprakirakan, cuaca mendung akan melingkupi Kota Surabaya pada Jumat (2/5/2025).

Mendung tipis hingga tebal terjadi di seluruh wilayah Kota Surabaya. Meski menjelang senja cuaca berganti cerah, namun potensi hujan sewaktu-waktu masih sangat mungkin terjadi.

Masyarakat diharapkan tetap waspada saat beraktivitas di luar ruangan. Selalu sedia payung atau jas hujan agar lebih aman.

Baca juga:
Prakiraan Cuaca Surabaya Kamis 1 Mei: Cerah dan Mendung Silih Berganti

Suhu udara maksimal makin panas di angka 34 derajat celcius. Sementara di malam hari suhu stabil di angka 24 derajat celcius dengan kelembapan udara 60-93 persen.

Baca juga:
Prakiraan Cuaca Surabaya Rabu 30 April: Angin Bertiup Kencang

Angin bertiup lebih kencang pada kecepatan 18,5 km/jam.