jatimnow.com - Gempuran sistem belanja online tak menyurutkan niat Nobby Store untuk membuka gerai di Tulungagung. Toko busana muslimah ini resmi membuka cabang ke-123 di. Mereka menawarkan koleksi baju muslimah yang modis dan syar’i.
Kehadiran Nobby Store sekaligus menjadi jawaban atas kebutuhan busana muslim modern bagi perempuan Tulungagung yang aktif dan dinamis.
Owner Nobby Store Tulungagung, Unilahwati mengungkapkan rasa syukurnya atas pembukaan cabang baru tersebut. Meskipun saat ini sistem belanja online gencar, namun pihaknya yakin bisa bersaing. Menurutnya wanita lebih banyak memilih membeli baju secara langsung di toko daripada online.
"Dengan membeli langsung mereka bisa mengetahui kualitas kain dan mencoba langsung, tentunya ini menjadi keyakinan kami untuk membuka gerai ini," ujarnya, Minggu (18/5/2025).
Baca juga:
Dewi R Ningati, Manfaatkan Hobi untuk Mengais Rezeki
Menurutnya, ketertarikan membuka cabang di Tulungagung bermula dari banyaknya warga setempat yang sebelumnya rela bepergian ke Kediri hanya untuk berbelanja produk Nobby. Mereka ingin medekatkan layanan penjualan kepada konsumen.
“Kami ingin memudahkan masyarakat Tulungagung agar tak perlu jauh-jauh. Kami yang mendekat, bukan sebaliknya,” tambahnya.
Baca juga:
Koleksi Terbaru Elzatta, Sarimbit Raya Diburu Warga Kediri untuk Lebaran
Nobby Store membidik pasar perempuan berusia 20 hingga 45 tahun, dengan dominasi usia 30–40 tahun. Koleksi unggulannya seperti Office Collection dan Parama Collection dirancang untuk menggambarkan perempuan modern yang aktif bekerja namun tetap menjaga esensi sebagai seorang wanita. Pihaknya juga membuka peluang bekerjasama dengan UMKM di Tulungagung.
“Tak hanya menyerap tenaga kerja namun kami juga membuka peluang untuk bekerjasama dengan pelaku UMKM," pungkasnya.