Pixel Codejatimnow.com

Ini Identitas 3 Korban Tewas Penonton Drama 'Surabaya Membara'

Editor : Arif Ardianto  Reporter : Arry Saputra
Penonton terjatuh dari viaduk
Penonton terjatuh dari viaduk

jatimnow.com - Tiga identitas korban tewas akibat kecelakaan di viaduk (jembatan) Jalan Pahlawan saat drama kolosal 'Surabaya Membara' sudah diketahui.

Hal itu disampaikan oleh Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Sudamiran kepada jatimnow.com, Sabtu (10/11/2018).

"Identitas korban sudah berhasil kami ketahui," ujar Sudamiran.

Sudamiran menambahkan, saat ini pihaknya tengah fokus melakukan penyelidikan terkait kronologi penonton terlindas kereta api serta jatuh dari viaduk saat melihat drama 'Surabaya Membara'.

"Kami akan meminta keterangan saksi-saksi terkait," tandasnya.

Berikut Identitas 3 Korban Tewas pada Drama Kolosal Surabaya Membara di Surabaya :

1. Erikawati (9) warga Jalan Kalimas Baru No. 61, Surabaya. (Jatuh dari Viaduk). Korban dibawa ke RSU dr Soetomo Surabaya.

2. Helmi Suryawijaya (13) warga Karang Tembok Gang 5, Surabaya. (Terlindas Kereta Api). Korban dibawa ke KM RSU dr Soetomo Surabaya.

3. Bagus Ananda (17) warga Jalan Ikan Gurami 6/27, Surabaya. (Jatuh dari Viaduk). Korban dibawa ke KM RSUD dr M Soewandhi Surabaya.











Baca juga:
Puluhan Massa Desak Polisi Tuntaskan Insiden 'Surabaya Membara'