Pixel Code jatimnow.com

Polisi Musnahkan Barang Bukti Narkoba Senilai Rp 15 Miliar di Surabaya

Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan saat acara pemusnahan barang bukti
Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan saat acara pemusnahan barang bukti

jatimnow.com - Polisi memusnahkan barang bukti narkoba senilai Rp 15 Miliar dari hasil penangkapan sepanjang Oktober 2018. Pemusnahan dilakukan oleh Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Rudi Setiawan dan Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan di Mapolrestabes Surabaya, Rabu (14/11/2018).

Narkoba-narkoba yang dimusnahkan itu merupakan barang bukti yang disita dari tangan 7 tersangka yang ditangkap sepanjang Oktober 2018 baik oleh Polrestabes Surabaya maupun Polda Jatim.

"Ini prestasi yang luar biasa. Baru menginjak 3 bulan saya menjabat sebagai Kapolda Jatim, sejumlah kasus narkoba diungkap. Saya ucapkan selamat atas kerja keras Satresnarkoba Polrestabes Surabaya maupun Ditresnarkoba Polda Jatim," ungkap Luki.

Menurutnya, kinerja Satresnarkoba Polrestabes Surabaya dan Ditresnarkoba Polda Jatim untuk membongkar jaringan narkoba, sangat membanggakan.

"Semoga akan bisa mengungkap jaringan yang lebih besar lagi. Kerja keras, sabar dan teliti," sambungnya.

Narkoba yang dimusnahkan tersebut terdiri dari narkoba jenis sabu, pil ekstasi dan ganja. Total ada 8,334 Kg sabu, 4.100 butir pil ekstasi serta 900 gram ganja. Jika diuangkan, narkoba-narkoba itu senilai kurang lebih Rp 15 Miliar.

Masih kata Luki, penindakan terhadap para tersangka dan pemusnahan barang bukti narkoba itu dimaksudkan untuk memberikan efek jera kepada orang-orang yang selama ini terlibat dalam pusaran narkoba.

"Sebab saat ini narkoba sudah masuk ke semua lini kehidupan masyarakat, baik langsung maupun tak langsung," bebernya.

Selain Kapolda Jatim, pemusnahan itu juga dilakukan oleh Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Rudi Setiawan. Pemusnahan diikuti oleh BNNP Jatim, Korem 084 Bhaskara Jaya, BNNK Surabaya, PN Surabaya, Kejari Surabaya, Kejari Perak, Pemkot Surabaya serta sejumlah aktifis anti narkoba hingga tokoh agama dan masyarakat.



Baca juga:
Polres Jember Gulung Belasan Budak Narkoba, Sita Sabu dan Ekstasi

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.