Pixel Codejatimnow.com

Ribuan Simpatisan NasDem di Magetan Bernyanyi Bersama Surya Paloh

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Mita Kusuma
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh saat bernyanyi bersama ribuan kader dan simpatisan di Stadion Yosonegoro Magetan
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh saat bernyanyi bersama ribuan kader dan simpatisan di Stadion Yosonegoro Magetan

jatimnow.com - Di sela orasinya dalam kampanye akbar di Stadion Yosonegoro Magetan, Minggu (7/4/2019), Ketua Umum (Ketum) Partai NasDem Surya Paloh ikut larut dalam kegembiraan dengan bernyanyi bersama ribuan kader dan simpatisan partainya.

Surya Paloh akhirnya ikut ambil bagian untuk bernyanyi bersama setelah master of ceremony (MC) memintanya menyanyikan sebuah lagu. Surya Paloh kemudian memilih lagu dangdut Tidak Semua Laki-laki ciptaan mantan Gubernur Jatim, almarhum Basofi Sudirman.

"Tidak semua laki-laki.....," dendang Surya Paloh diiringi Orkes Dangdut Palapa yang langsung diikuti ribuan kader dan simpatisan Partai Nasdem serta petinggi dan para calon legislatif (caleg) yang hadir di sana.

Dari pantauan, semua yang hadir larut dalam kegembiraan menyambut pesta demokrasi lima tahunan yang pada tahun ini dilakukan serentak yaitu pemilihan presiden (pilpres) dan pemilihan legislatif (pileg) pada 17 April 2019.

Baca juga:
18 Incumbent DPRD Bojonegoro Berpotensi Ambyar di Pileg 2024

Secara bergantian, mulai dari Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni, serta sederet Caleg NasDem dari kalangan artis ikut bernyanyi. Para petinggi Dewan Pimpinan Pusat maupun Dewan Pimpinan Wilayah Partai NasDem juga larut dalam suasana suka cita itu.

Setelah bernyanyi bersama, Surya Paloh kembali ingatkan semua kader dan simpatisannya agar memilih partai nomor 5 yaitu Partai NasDem serta mencoblos Pasangan Calon Presiden (Capres)-Calon Wakil Presiden (Cawapres) Joko Widodo (Jokowi)-KH Ma'ruf Amin pada Pemilihan Umum (Pemilu) 17 April 2019.

"Ini pesta demokrasi, Jokowi terpilih, Partai NasDem menang," jelasnya.

Baca juga:
Video: Aksi Protes Warnai Penghitungan Suara Ulang Pileg di Trenggalek

Kampanye akbar tersebut juga dihadiri Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai NasDem Effendy Choirie (Gus Choi), Wakil Ketua DPP Partai NasDem Hasan Aminuddin, Ketua DPW Partai NasDem Jawa Timur Sri Sajekti Sudjunadi, Bappilu NasDem Jatim, Ipong Muchlissoni serta sejumlah pentinggi DPW Partai NasDem Jatim.

Sederat Caleg Partai NasDem dari kalangan artis seperti Vena Melinda, Nafa Urbach, Tessa Kaunang serta Elma Theana juga tampak berdiri di panggung kampanye.