jatimnow.com - Pemkab Trenggalek mengembangkan kawasan pesisir selatan, yang selama ini dikenal mempunyai banyak wisata pantai. Selain keindahan pantai, pemkab kini mengenalkan olahraga Paddle Board yang bisa dilakukan di kawasan tersebut.
Dalam pengenalannya, Pemkab Trenggalek mengundang komunitas Stand Up Paddle Indonesia untuk merasakan sensasi bermain Paddle di Teluk Pantai Prigi.
Founder Stand Up Paddle Indonesia Heriyanto mengaku cukup tertantang untuk bermain Paddle Board di kawasan selatan tersebut. Sebab selama ini, mereka belum banyak bermain di pantai wilayah Jawa. Ganasnya ombak di pantai selatan membuat mereka banyak memainkan olahraga ini di pantai luar Jawa.
Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin ikut bermain Paddle Board di Teluk Pantai Prigi
"Kalau di Teluk Prigi ini, ombaknya masih flat sehingga masih aman untuk bermain Paddle Board," terang Heriyanto, Minggu (8/9/2019).
Baca juga:
Ratusan Warga 2 Desa di Trenggalek Protes Jalan Rusak, Cabup Siap Perbaiki?
Tidak hanya di Teluk Prigi, mereka juga mengexplore kawasan pantai sekitar, dengan menggunakan Paddle Board. Suasana pantai yang masih dikelilingi hutan dan gunung menawarkan sensasi tersendiri. Meskipun begitu, mereka yang mencoba bermain Paddle Board diimbau tidak terlalu ke tengah laut.
"Memang bagian tengah ombak dan angin sedikit kencang, namun so far masih aman," jelasnya.
Baca juga:
Bupati Trenggalek Raih Tanda Kehormatan Satyalencana Wirakarya Koperasi dan UMKM
Sementara itu, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin yang juga mengikuti kegiatan ini menambahkan, ke depan, wisatawan tidak hanya bisa menikmati keindahan alam saja. Mereka juga bisa menikmati wisata pantai dengan Paddle Board.
"Ini kita kenalkan untuk menarik wisatawan datang," pungkasnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-19538-pemkab-trenggalek-kenalkan-potensi-wisata-pantai-dengan-paddle-board