jatimnow.com - Sebanyak 4 warga Kabupaten Ponorogo terkonfirmasi positif Virus Corona atau Covid-19. Keempat orang itu adalah pasien nomor urut 40, 41, 42 dan 43.
"Dengan penuh keprihatinan, hari ini kembali saya kabarkan bahwa terdapat penambahan 4 kasus baru Covid-19," kata Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni, Selasa (30/6/2020).
Keempat pasien diketahui pernah bepergian ke luar kota dan ada pula yang bekerja dari luar kota. Untuk pasien nomor 40 adalah perempuan berusia 48 tahun dari Desa/Kecamatan Ngrayun. Ia datang dari Surabaya pada tanggal 23 Juni 2020.
"Selama ini bekerja di Surabaya dan majikannya meninggal karena Covid-19. Sepulang dari Surabaya langsung swab untuk pemeriksaan PCR dan hari ini didapatkan hasil positif. Sejak datang dari Surabaya sudah melakukan isolasi mandiri," jelasnya.
Sedangkan pasien nomor urut 41 adalah perempuan berusia 51 tahun asal Kelurahan Ronowijayan, Kecamatan Siman. Pada 24 Juni, pasien telah melakukan rapid test karena akan pergi ke Palangkaraya, Kalimantan Tengah (Kalteng) dan hasilnya reaktif.
"Kemudian dilakukan swab untuk pemeriksaan PCR, hari ini didapatkan hasil positif," paparnya.
Menurut Bupati Ipong, pasien ini sangat aktif bersosialisasi. Dalam 2 minggu terakhir sempat mengikuti acara arisan, pertemuan dan makan bersama teman-temannya serta melakukan kegiatan lainnya.
Baca juga:
Siswa Terkonfirmasi Covid-19, Pembelajaran 2 SMA di Ponorogo Kembali Daring
"Kami temukan tracing lebih dari 30 orang. Nanti akan dilakukan pemeriksaan swab dan rapid test," tegasnya.
Sementara pasien nomor urut 42 adalah laki-laki berusia 53 tahun asal Desa Baosan Lor, Kecamatan Ngrayun. Dia menyebutkan bahwa pasien itu selama ini tinggal di Surabaya dan berjualan tahu di pasar.
"Karena sakit dan hampir seluruh rumah sakit di Surabaya overload, maka pasien ini dijemput oleh anaknya dan langsung dibawa. Hasil pemeriksaan didapatkan gambaran rontgent pneumoni, dan hari ini didapatkan hasil pemeriksaan swab PCR positif," jelasnya.
Terakhir, pasien nomor urut 43 merupakan perempuan berusia 16 tahun asal Desa Dayakan, Kecamatan Badegan. Pasien ini berangkat ke Surabaya menggunakan travel untuk bekerja. Sampai di Surabaya, oleh calon majikannya dilakukan screening pemeriksaan rapid test dan swab PCR dan hasilnya positif.
Baca juga:
Swalayan Lai Lai Somasi Wisatawan Positif Covid-19 yang Berlibur ke Malang
"Oleh majikannya, pasien ini dipulangkan ke Ponorogo. Setelah ditelusuri, 2 minggu sebelumnya kakaknya datang dari Brebes dan dia juga sempat pergi ke Purwantoro. Saat ini sudah ditemukan 8 orang kontak erat, mulai dari keluarga hingga sopir travel yang mengantar ke Surabaya dan akan dilakukan swab PCR," lanjut dia.
Selain ada penambahan pasien positif Covid-19, di Ponorogo juga ada 4 pasien yang telah dinyatakan sembuh setelah hasil pemeriksaan PCR dua kali berturut-turut dinyatakan negatif.
"Semoga banyak yang sembuh," pungkasnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-27652-bertambah-4-kasus-positif-corona-di-ponorogo