Pixel Code jatimnow.com

Cristiano Ronaldo Terkonfirmasi Covid-19, Chiellini: Ia Baik-Baik Saja

Editor : REPUBLIKA.co.id   Reporter : REPUBLIKA.co.id
Pemain Portugal Cristiano Ronaldo (Foto: EPA-EFE/Janerik Henriksson/TT)
Pemain Portugal Cristiano Ronaldo (Foto: EPA-EFE/Janerik Henriksson/TT)

jatimnow.com - Kapten Juventus, Giorgio Chiellini mengomentari situasi Cristiano Ronaldo. CR7 baru saja dinyatakan positif Covid-19.

Chiellini langsung berinisiatif menghubungi rekannya. Dari pembicaraan mereka, ia mendapat kabar bagus.

"Dia (Ronaldo) baik-baik saja, dan sedang berjemur. Dia akan kembali ketika dia sudah siap," kata bek tengah berusia 36 tahun dalam konferensi pers, dikutip dari Football Italia, Rabu (14/10/2020).

Sejujurnya, ia tidak terlalu khawatir dengan kondisi eks Real Madrid itu. Chiellini mengetahui bagaimana kualitas fisik Ronaldo.

Namun ia tak menampik, situasi tersebut sangat mengganggu. Terutama dengan meningkatnya jumlah pesepak bola yang terjangkit corona.

"Beberapa bulan ke depan akan sangat sulit. Kami semua sama-sama yakin, kami harus terus berjuang demi kebaikan sepak bola," ujar Chiellini.

Sang bek masih tergabung dengan tim nasional Italia. Gli Azzurri bakal menjalani big match kontra Belanda, Kedua tim tergabung di Grup Satu Liga A, UEFA Nations League.

Baca juga:
Sejumlah Nakes di Kota Pasuruan Terpapar, 8 Puskesmas Pembantu Ditutup

Chiellini siap tampil mentas dalam duel di Gewiss Stadium, Kamis (15/10) dini hari WIB itu.

Di tempat terpisah, Ronaldo harus menjalani protokol kesehatan. Ia mengisolasi diri. Ia dipastikan tidak terlibat dalam pertandingan antara Portugal kontra Swedia.

Laga tersebut berlangsung di Stadion Jose Alvalade, Lisbon, Kamis (15/10) dini hari WIB.

Baca juga:
10 Warganya Positif Covid-19, Pemdes di Madiun Karantina Satu Kampung

 

Lihat Artikel Asli

DisclaimerBerita ini merupakan kerja sama jatimnow.com dengan Republika.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Republika.co.id

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.