Pixel Code jatimnow.com

Ditinggal Gembalakan Kambing, Dua Motor Hangus Terbakar

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Mita Kusuma
Dua motor yang terbakar
Dua motor yang terbakar

jatimnow.com - Dua motor milik Triono Atmojo, warga Jalan MT Haryono Gang 5, Kelurahan Beduri, Kecamatan/Kabupaten Ponorogo, terbakar Selasa (3/11/2020).

Kanit Reskrim Polsek Ponorogo, Ipda Triyono mengatakan pemilik saat kebakaran tidak berada di rumah karena sedang mengembalakan kambing.

Dari keterangan korban, saat itu dirinya membuat pipa paralon tanpa sambungan dengan cara dibakar. Setelah selesai, ia kemudian pergi untuk mengembalakan kambingnya.

Baca juga:
6 Rumah di Ngampel Surabaya Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

"Pemilik menganggap proses pembakaran pipa paralon telah padam. Rupanya masih ada percikan apinya dan diduga tertiup angin," ujar dia.

Beruntung dalam peristiwa itu tidak menimbulkan korban jiwa.

Baca juga:
Satu Kandang Sapi di Kediri Kebakaran, Diduga Akibat Pembakaran Diang

"Kerugian material diperkirakan sebesar Rp 25 juta," pungkasnya.