jatimnow.com - Jembatan Kedung Dowo yang berada di perbatasan Desa Bogem dan Desa Kentangan Kecamatan Sukomoro Kabupaten Magetan, ambrol, Minggu (15/3).
Jembatan penghubung Kecamatan Sukomoro dengan Kecamatan Karas itu kini terputus.
Kepala Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Magetan, Muchtar Wahid mengatakan jembatan ambrol itu karena sudah tua yang dibangun sejak zaman Belanda dan terakhir direnovasi pada tahun 1980.
Baca juga:
DPU Bina Marga Lamongan Diminta Sigap Bangun Jembatan Tiwet yang Ambruk
"Struktur penyangga masih berupa susunan batu bata yang disusun melengkung untuk menopang jembatan. Sudah sangat rapuh karena terakhir direhab tahun 1980. Kalau dibangunnya zaman Belanda," katanya, Senin (15/3/2021).
Sebelumnya, Pemkab Magetan berencana akan memperkuat jembatan itu sebelum ambrol. Namun karena hujan deras membuat kondisi jembatan semakin parah dan ambrol.
Baca juga:
Jembatan Tiwet Ambruk, Aktivitas Warga 2 Kecamatan di Lamongan Terganggu
"Tidak mungkin diperkuat dan harus diganti. Jembatan dilebarkan sekalian menjadi 14-15 meter. Kemudian bentang jembatan juga ditambah agar air tidak menghantam pondasi yang ada. Harus diganti tahun ini," pungkasnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-34025-jembatan-zaman-belanda-yang-hubungkan-2-kecamatan-di-magetan-ambrol