Pixel Code jatimnow.com

Bantuan 5 Mobil Jenazah hingga Makanan dari Para Pengusaha untuk Surabaya

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Ni'am Kurniawan
Proses penyerahan bantuan peminjaman mobil jenazah dan makanan ke Pemkot Surabaya
Proses penyerahan bantuan peminjaman mobil jenazah dan makanan ke Pemkot Surabaya

jatimnow.com - Junior Chamber Internasional (JCI) Chapter East Java bersama Srijaya Peduli serta Komunitas Woman Enteprenur bergotong royong membantu Pemerintah Kota Surabaya menangani Pandemi Covid-19 selama PPKM Darurat.

Mereka meminjamkan 5 unit mobil jenazah dan menyumbangkan ribuan Alat Pelindung Diri (APD), masker KN-95 serta 2000 kotak makanan untuk pasien yang melakukan isolasi mandiri (isoman) di Asrama Hji Surabaya.

General Manager Srijaya Building, Margaret Srijaya menjelaskan, perusahaannya mendapat informasi bahwa Pemkot Surabaya kekurangan mobil jenazah sehingga pihaknya tergerak untuk membantu permasalahan tersebut. Dan tidak menutup kemungkinan menambah unit jika ada permintaan pinjaman lagi.

"Untuk peminjamannya kurang lebih selama tiga bulan. Tapi nanti kalau misalkan pemkot masih membutuhkan, kita bisa perpanjan," terang Margaret, Jumat (9/7/2021).

Sementara Presiden JCI East Java, Andry Tejokusuma menambahkan, pihaknya merasa terpanggil untuk peduli dengan sesama selama Pandemi Covid-19 khususnya saat PPKM Darurat. Sehingga JCI menyumbangkan 2000 nasi kota untuk pasien yang isoman dan tidak menutup kemungkinan bakal ditambah.

"Kita ingin menjadi warga yang baik dan berkontribusi pada masyarakat jadi kita ingin membantu meringankan beban pemerintah kota juga," ujar Andry.

Menurut Andry, ke depan JCI East Java bakal memberikan bantuan kantong mayat dan tabung oksigen ke Pemkot Surabaya untuk mengatasi peningkatan pasien Covid-19.

Baca juga:
BPBD Lamongan Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Bencana di 2 Kecamatan

Hal ini juga telah dilakukan pihaknya dengan menggelar donor plasma konvalesen berhadiah Rp 250 ribu sebagai bentuk penghargaan kepada penyintas Covid-19, karena telah mempunyai semangat kepahlawanan membantu sesama yang membutuhkan di situasi genting seperti sekarang.

"Jadi kita akan mencoba melihat mana yang bisa kita jawab," tambah Andry.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi yang menerima secara simbolis penyerahan bantuan kemanusiaan itu menyampaikan terima kasihnya. Dia mengakui bahwa saat ini Pemkot Surabaya kekurangan mobil pengangkut jenazah.

Baca juga:
KSAL Beri Bantuan Warga Terdampak Gempa Tuban

"Dengan bantuan peminjaman mobil ini, insyaAllah kita bisa mempercepat bila ada warga yang membutuhkan. Sehingga waktu yang dibutuhkan tidak lama seperti sekarang ini terjadi," tutur dia usai menerima bantuan pada Kamis (8/7/2021).

Terkait bantuan 2000 kotak makanan untuk pasien isoman, Eri akan mengatur secara teknis pembagiannya. Karena dari jumlah itu dapat digunakan untuk makan pagi hingga malam.

"Jumlahnya berapa maka digunakan untuk pagi, siang dan malam. Tapi beliau (Presiden JCI East Java) juga mengajak teman-teman JCI East Java lainnya. Sehingga ini bukan yang pertama, yang awal dulu di asrama haji beliau juga membantu dalam waktu kurang lebih seminggu," tandasnya.