Pixel Code jatimnow.com

Belasan Tahanan Polsek Sukolilo Divaksin Covid-19

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Zain Ahmad
Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 bagi para tahanan Polsek Sukolilo
Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 bagi para tahanan Polsek Sukolilo

jatimnow.com - Polsek Sukolilo melaksanakan pemberian Vaksinasi Covid-19 terhadap 18 tahanan, Jumat (8/10/2021).

Pelaksanaan vaksinasi tahap pertama ini merupakan langkah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Kapolsek Sukolilo, Kompol Subiyantana mengatakan pada pelaksanaan vaksinasi tahap pertama tersebut dikawal ketat oleh anggota.

Pelaksanaan vaksinasi itu dilakukan di Pendopo Jalan Klampis Ngasem, Surabaya sekitar pukul 09.00 WIB hingga pukul 09.55 WIB.

"Terbanyak tahanan kali ini baru divaksin tahap pertama. Tapi ada beberapa tahanan juga sudah melakukan vaksin tahap kedua," jelasnya.

Baca juga:
Ratusan Orang Ikuti Vaksin Booster Kedua di SIER

Vaksinasi tersebut, digelar untuk mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan tahanan Polsek Sukolilo.

"Vaksinasi ini digelar untuk mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan tahanan," papar Subiyantana.

Ia mengatakan bahwa pelaksanaan vaksinasi terhadap tahanan akan terus dilakukan.

Baca juga:
Catat Rek! Vaksinasi Booster Kedua untuk Umum Dimulai Hari Ini

"Akan terus kita lakukan (vaksinasi), tentunya bagi tahanan yang belum vaksin," tandasnya.

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.