Pixel Code jatimnow.com

Polisi Kantongi Identitas Pelaku Tuduh Rampas di Kota Batu

Editor : Arina Pramudita   Reporter : Achmad Titan
Kasatreskrim Polres Batu, Iptu Yussi Purwanto. (Foto: Galih Rakasiwi/jatimnow.com)
Kasatreskrim Polres Batu, Iptu Yussi Purwanto. (Foto: Galih Rakasiwi/jatimnow.com)

Batu - Kepolisian pastikan telah mengantongi identitas pelaku perampasan dan penganiayaan yang meresahkan di Kota Batu.

Kejahatan bermodus tuduh rampas yang menyasar ponsel milik pelajar, membuat resah para wali murid. Pasalnya aksi tersebut sudah terjadi empat kali dalam kurun satu bulan.

Baca juga: Awas! Kejahatan Bermodus Tuduh Rampas Sasar Ponsel Pelajar Marak di Kota Batu

"Sudah kita ketahui (identitas pelaku). Semoga segera bisa diamankan agar tidak meresahkan masyarakat. Khususnya para pelajar," jelas Kasatreskrim Polres Batu, Iptu Yussi Purwanto, Rabu (15/12/2021).

Sesuai data yang ada, sebanyak empat korban yang seluruhnya pelajar di Kecamatan Bumiaji, telah melapor ke kepolisian.

Baca juga:
Begal Penyiram Cairan Cabai ke Sopir Online di Probolinggo Dibekuk, 1 Buron

"Korban semua pelajar, ada satu yang sempat menolak dan dianiaya oleh pelaku," terangnya.

Yussi menambahkan, identitas diketahui setelah mempelajari dari rekaman yang didapat dari warga setempat.

Baca juga:
Kurang Ajar! Pria di Kediri Ini Cabuli Calon Pengantin di GOR Jayabaya, Lalu Bawa Kabur Motor

"Saat beraksi ada yang memakai sarung dan kopiah. Itu dilakukan agar warga tidak curiga ketika mereka beraksi," tegasnya.

Kasus tuduh rampas yang terjadi di Kota Batu, berlangsung dalam kurun November hingga Desember. Empat korban yang seluruhnya pelajar, dituduh melakukan perbuatan penganiayaan hingga berujung perampasan ponsel.