Pixel Codejatimnow.com

Lama Migrasi, Hiu Paus Kembali Muncul di Laut Pasuruan

Editor : Sofyan Cahyono  Reporter : Moch Rois
Ikan hiu paus.(Foto: Polair)
Ikan hiu paus.(Foto: Polair)

Pasuruan - Gerombolan hiu paus kembali menampakkan diri di perairan Rejoso, Kabupaten Pasuruan. Jika diukur dari titik Pelabuhan Kota Pasuruan, ikan berenang bebas sekitar radius 3 mil. Sebelumnya, mamalia laut itu sudah lama tidak terlihat.

"Pagi kemarin ikan hiu paus tampak di sekitar 3 mil dari Pelabuhan Pasuruan. Tepatnya di sekitar perairan Rejoso. Sudah sekitar 6 bulan tidak terlihat," jelas Kasubnit Lidik Polairud Polres Pasuruan Aipda Laswanto, Senin (11/4/2022).

Dari hasil patroli laut yang dilakukan, terlihat ada 3 ekor ikan hiu paus yang datang bermigrasi ke perairan Pasuruan. Rata-rata panjang ikan terpantau sekitar 4 meter.

Baca juga:
Puluhan Ikan Hiu Tutul Muncul di Perairan Probolinggo

"Yang dekat ke kapal patroli ada 3 ekor. Panjangnya sekitar 4 meter," ungkapnya.

Laswanto menambahkan, nelayan lokal sudah terbiasa dengan datangnya mamalia laut dilindungi tersebut. Jadi tidak ada yang mengganggunya.

Baca juga:
Ditemukan Puluhan Ikan Aligator di Jambi

"Nelayan yang mencari ikan mengambil jarak atau menjauh jika melihat kawanan hiu paus memakan plangton. Mereka sudah terbiasa," tandasnya.