Pixel Codejatimnow.com

Jagunsa Anniversary Shooting Competition 2022, Awaludin Ilham Borong 5 Medali

Editor : Redaksi  Reporter : Ni'am Kurniawan
M Awaludin Ilham saat menerima thropy juara (Foto: Ari for jatimnow.com)
M Awaludin Ilham saat menerima thropy juara (Foto: Ari for jatimnow.com)

Surabaya - Jagunsa Anniversary Shooting Competition 2022 digelar meriah di Grand Mall Bekasi, Jalan Jendral Sudirman, Bekasi, Jawa Barat.

Dalam lomba yang digelar Jagunsa Shooting Club itu, peserta asal Jawa Timur, M Awaludin Ilham sukses memborong lima medali. Event ini digelar secara Indoor dan pertama kalinya di Indonesia.

Hami-sapaan M Awaludin Ilham menjadi juara 1 standart junior, juara 1 standart over all, juara 1 standart grade U , juara 1 rifle over all dan juara 1 rifle grade U.

Dalam kompetisi ini, Hami mewakili klub RMB Racing Muda Surabaya, bersama dua rekannya Khalil Gibran dan Dimas Prasetyo.

Ketua Panitia dari Jagunsa Shooting Club, Ryan mengatakan, Indonesia memiliki banyak atlet yang berbakat, salah satunya Jawa Timur.

Baca juga:
Sambut HUT ke-77 RI, SAKTI Gelar Lomba Menembak Piala Ketua Peradi Surabaya

"Banyak atlet berpotensi dan harus kita bantu mengawalnya. Pertandingan kemarin level III. Tapi target ke depan akan mengelar level IV. Tapi kan internasional, jadi harus disetujui dari pihak luar negeri dalam penyelenggaraannya," ujar Ryan tertulis, Senin (18/7/2022).

Ryan menyebut, event kali ini diikuti kurang lebih 180 atlet dari berbagai daerah dan provinsi di Indonesia.

Baca juga:
Kejuaraan Tembak Reaksi AA-IPSC Level III Digelar, Awaludin Ilham Sabet 3 Medali

"Alhamdulillah peserta kemarin sekitar 180 orang datang dari Pulau Sumatera, Jambi, DKI, Bandung, Jawa Barat, Jogja, Solo, Jawa Tengah, Jawa Timur hingga Papua," papar Ryan.

Selain Hami, dua atlet lain perwakilan Jatim, seperti Khalil Gibran, juga sukses menyabet juara 2 standart over all. Sedangkan Dimas Prasetyo keluar sebagai juara 1 di standart grade M.