Pixel Code jatimnow.com

Viral Nota dari Potongan Alquran di Ponorogo, Polisi: Kami Selidiki

Editor : Arif Ardianto   Reporter : Mita Kusuma
Potongan kertas yang berisi tulisan arab
Potongan kertas yang berisi tulisan arab

jatimnow.com - Viralnya potongan Alquran sebagai nota di salah satu percetakan di Ponorogo sudah diketahui pihak kepolisian. Polres Ponorogo telah bertindak tanggap dengan menggali informasi.

"Saat ini kami masih melakukan penyelidikan. Siapa yang mengupload pertama. Kemudian siapa yang membuat video," kata AKBP Radiant, Jumat (20/7/2018).

Sampai saat ini, lanjut ia, belum ada kesimpulan apapun. Karena saat ke lokasi, pihaknya tidak menemukan barang bukti.

"Juga pemiliknya tidak mengetahui perihal ada nota yang dibaliknya Alquran. Kami masih tetap menyelidiki," bebernya.

Selain itu, lanjut ia, juga sudah mengumpulkan semua ormas Islam, tokoh-tokoh agama.

Baca juga:
Cabup Ponorogo Ipong Muchlissoni Pilih ke TPS Naik Vespa

AKBP Radiant berharap agar warga tidak terprovokasi hal tersebut. Warga diimbau lebih bijak dalam menyikapi masalah di media sosial.

"Lebih bijak itu lebih baik. Sebelum upload itu dipikir dampak baik dan buruknya," bebernya.

Kasus yang bermula dari postingan salah satu warga tersebut sempat membuat ramai masyarakat Ponorogo. Dalam postingan tersebut disebutkan sebuah toko percetakan membuat bon pembelanjaan dari potongan Alquran yang digunting.

Baca juga:
Rumah Mewah di Ponorogo Nyaris Roboh Diterjang Banjir

Kiriman yang dishare pada 19 Juli 2018, pukul 14.50 wib itu ditanggapi 1.372 like. 954 komentar.  Dan 3.833 kali dibagikan oleh netizen.

Reporter: Mita Kusuma
Editor: Arif Ardianto