jatimnow.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lamongan mengukuhkan 81 Panitia pengawas pemuli tingkat kecamatan (Panwascam). Pengukuhan ini guna mengawal kontestasi pesta demokrasi tahun 2024 mendatang.
Adapun proses penjaringan dilakukan cukup ketat selama dua bulan, atau sejak 10 September 2022 lalu. Dalam proses penjaringan tersebut, Bawaslu menyeleksi 401 peserta dan meloloskan 81 orang.
“Total keseluruhan yang mendaftar awalnya 401, setelah dilakukan seleksi administratif ada 383 orang. Nah, dari 383 itu ada 40 peserta yang tidak ikut ujian Computer Assisted Test (CAT). Hasil ujian CAT itu diambil enam besar, selanjutnya diperas menajdi tigas besar. Yang kita lantik (81 peserta) inilah hasilnya,” kata Miftahul Badar, Kamis (27/10/2022).
Miftahul kemudian berharap agar Panwascam bisa menjadi garda terdepan penyelesaian masalah hak pilih di kecamatan masing-masing. Selain itu, Panwascam diharapkan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan pemilu.
Baca juga:
Seorang PKD di Ponorogo Terancam Dianulir karena Terdeteksi Caleg 2024
“Kami berharap teman-teman Panwascam bisa inovatif. Artinya, dalam rangka pelaksanaan tugas pengawasan diharapkan lebih melakukan inovasi dan kreasi baru dalam pengawasan pemilu 2024 di Kabupaten Lamongan, ya tentunya agar bisa lebih baik,” tambahnya.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi atau biasa disapa Pak Yes juga berpesan agar Panwascam berkoordinasi dengan stakeholder lainnya, untuk menciptakan kolaborasi yang baik.
Baca juga:
Panwascam Ponorogo Diduga Langgar Aturan, Pilih Pengawas Pemilu atau BPD?
“Saat ini jamannya kolaborasi, semuanya harus melakukan kolaborasi dan koordinasi. Melalui kolaborasi ini akan menciptakan sebuah energi besar untuk menghadapi pemilu tahun 2024,” pesannya.
“Mudah-mudahan harapan kita semua bahwa Panwascam ini nanti akan bisa menciptakan pemilu yang tertib, jujur, adil dan berkualitas sebagaimana harapan kita bersama, dan ini disiapkan untuk pemilu serentak pada 2024 mendatang,” terang Pak Yes.
URL : https://jatimnow.com/baca-51616-panwascam-lamongan-didorong-tingkatkan-partisipasi-pemilu-masyarakat