Pixel Codejatimnow.com

Info Lur, Ini Titik Parkir Apel Akbar NU di Gresik

Editor : Rochman Arief  
itik lokasi parkir acara Apel Akbar 30.000 Kader NU se-Jawa Timur, Rabu - Kamis 9 - 10 November 2022. (Dok. Su'udin/jatimnow.com)
itik lokasi parkir acara Apel Akbar 30.000 Kader NU se-Jawa Timur, Rabu - Kamis 9 - 10 November 2022. (Dok. Su'udin/jatimnow.com)

jatimnow.com - Kabupaten Gresik disibukkan dengan rangkaian peringatan satu abad Nahdlatul Ulama (NU). Masalahnya pada apel akbar itu bakal dihadiri 30 ribu kader NU se-Jawa Timur, yang ditempatkan di Alun-alun Kanjeng Sepuh Sidayu, Gresik, 9-10 November.

Hal yang perlu diperhatikan peserta maupun warga sekitar, yang hendak hadir adalah titik parkir yang sudah disediakan petugas.

Kasi Sarana Prasarana Perhubungan dan Perparkiran Dinas Perhubungan (Dishub) Gresik, Su'udin mengatakan telah menggelar rapat bersama pihak terkait. Hasil rapat tersebut membahas penentuan titik parkir hingga keamanan.

“Hasil rapat gabungan, mulai dari Camat Sidayu, Polsek, Polres Gresik, Kodim, hingga Banser dan Ansor, menyepakati lokasi parkir ada di sekitar Alun-alun Kanjeng Sepuh Sidayu,” kata Su'udin kepada jatimnow.com, Selasa (8/11/22).

Sedangkan kategori parkir kendaraan, akan disediakan bilik parkir untuk tiga kategori kendaraan, yaitu bus, mobil, dan sepeda motor. Ia menambahkan bahwa batas-batas area parkir bisa ditandai melalui empat penjuru mata angin.

“Batasan pintu parkir sebelah selatan di Perumahan Ngawen, pintu barat di pertigaan Pangkah depan gudang Semen Indonesia. Utara sampai sempalan perempatan Desa Srowo, dan terakhir di timur di Desa Mriyunan sebelum Koramil,” urainya.

Baca juga:
NU - Muhammadiyah Duduk Satu Meja Bahas Pilpres 2024, Mayoritas Dukung Siapa?

Dari situ, pihaknya merinci, untuk parkir kendaraan besar seperti bus bisa parkir di enam titik lokasi parkir, dua di area Semen Indonesia, pinggir Jalan Raya Deandles dan empat lokasi lain di Desa Racitengah blok bumi perkemahan Sunan Kali Jaga, Jalan Raya Cendana.

“Sedangkan untuk mobil atau Elf, dan sepeda motor lokasinya di area parkir SMAN 1 Sidayu, Dani Sport Center, Telaga Rambit dan Pasar Sidayu, selebihnya menyesuaikan arahan dari petugas di lapangan,” imbuhnya.

Lebih dalam, dari situ pihaknya juga mengimbau agar dari pemuda dan masyarakat sekitar, hingga kepada peserta besok bisa turut membantu untuk menjaga kondusivitas.

Baca juga:
Relawan AMIN Diminta Baca Selawat Hizib Nashor: Kita Lawan Intimidasi

“Prinsip kami, meskipun sudah ada penjagaan ketat dari petugas, peserta juga harus menjaga barang bawaan, juga menjaga marwah almamater agar acara berjalan dengan baik,” pungkasnya.

Laporan: Rama Indra/jatimnow.com