jatimnow.com - Dari sederet berita yang disajikan redaksi jatimnow.com dalam sepekan, terdapat lima berita paling banyak dibaca.
Dalam catatan redaksi, berita teratas adalah kecelakaan rombongan bus. Disusul kisah inspiratif siswi SMKN 2 Ponorogo.
Selanjutnya adalah dua pegawai SPBU di Sidoarjo yang dituduh goda istri orang.
Berikut rangkumannya:
Bus Rombongan Siswa SMK Randudongkal Pemalang Terguling di Tol Pasuruan
Bus pariwisata nomor polisi G 7312 OD yang mengangkut rombongan siswa Randudongkal, Pemalang, terguling di Tol Gempol-Pasuruan Km 780.400/B, Jumat (11/11/2022) pukul 05.30 WIB tadi.
Beruntung tidak ada korban jiwa atas insiden kecelakaan tunggal tersebut.
Kisah Siswi SMKN 2 Ponorogo Menang Mataraman Art Festival
Perjuangan panjang tidak ada yang mengkhianati hasil. Hal itu didapat oleh Eka Mahmudah dan Dania Rohadatul 'Aisy. Kedua siswi SMKN 2 Ponorogo itu mendapatkan juara dalam Mataraman Art Festival.
Mataraman Art Festival digelar dalam rangka Hari Jadi Jawa Timur yang ke-77. Lomba ini diikuti 24 peserta dari SMK/SMA se-Bakorwil Madiun, dari total 35 yang daftar.
Baca juga:
5 Berita Trending Pekan Ini: Ada Informasi Terbaru Terkait Pilgub Jatim
Beragam Acara Bakal Meriahkan Kota Batu November ini, Catat Agendanya!
Kemeriahan bakal mewarnai sudut-sudut Kota Batu pada November 2022 ini. Sebab sejumlah acara bakal digelar Dinas Pariwisata (Disparta) setempat.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, Arief As Siddiq mengatakan, sederet acara itu digelar untuk mendongkrak kunjungan wisatawan.
2 Pegawai SPBU Sidoarjo Dibacok, Dituduh Goda Istri Orang
Dua pegawai SPBU di kawasan Lebo, Kecamatan/Kabupaten Sidoarjo jadi korban pembacokan. Kedua pegawai tersebut adalah Dicky (23) dan Chandra (23) yang mengalami aksi kekerasan pada Minggu (6/11/2022).
Baca juga:
5 Berita Trending Pekan Ini: Nomor 1 dan 4 jadi Perhatian Santri
Apa sih penyebabnya? Dicky yang dijumpai di rumahnya mengaku didatangi seorang pria ke tempatnya kerja. Pria tersebut terlihat datang dan langsung marah-marah.
5 Rekomendasi Kuliner Bakso di Mojokerto, Nomor 4 Jangan Bingung
Bakso salah satu makanan favorit bagi banyak orang dari semua kalangan mulai dari pelajar hingga pejabat.
Penikmat kuliner di Mojokerto patut mencicipi 5 bakso yang enak, lezat dan pastinya halal untuk disantap bersama teman dekat, sanak saudara.
URL : https://jatimnow.com/baca-52337-trending-sepekan-goda-istri-orang-hingga-kisah-inspiratif-siswi