Pixel Codejatimnow.com

Salurkan Bantuan Gempa, Lanud Iswahjudi Terbangkan 2 Pesawat Hercules

 Reporter : Erwin Yohanes Mita Kusuma
Petugas menata bantuan yang akan dibawa dengan pesawat hercules
Petugas menata bantuan yang akan dibawa dengan pesawat hercules

jatimnow.com - Lanud Iswahjudi akan memberangkatkan 2 pesawat Hercules ke daerah bencana Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). 2 pesawat Hercules itu digunakan untuk mengangkut bantuan yang dikumpulkan dari masyarakat maupun pemerintah se Karesidenan Madiun.

Menurutnya, 2 pesawat Hercules tersebut dari Skuadron Udara 32 Lanud Abdul Rachman Saleh Malang. Karena memang yang mempunyai pesawat Hercules hanya dari Malang.

"Jadi kami buka posko untuk menampung. Dan akan mengirimkan dengan hercules milik Lanud Abdul Rachman Saleh Malang," Kata Kepala dinas Operasi Kolonel Pnb Onesmus Gede Rai Aryadi, Kamis (9/8/2018).

Ia menjelaskan, antusias penitipan sangat luar biasa. Karena sampai saat ini, sudah terkumpul bantuan sebanyak 14,130 ton lebih. Padahal posko masih terus dibuka hingga keberangkatan.

"Melihat banyaknya barang yang terkumpul, pimpinan berinisiatif memberangkatkan 2 pesawat Hercules langsung. Tidak cuma 1 pesawat Hercules," urainya.

Baca juga:
Dua Bulan Setelah Gempa, Pemkot Surabaya Segera Bangun SD di Lombok

Sampai saat ini, pihak yang telah memberikan bantuannya antara lain dari PT Gudang Garam, Polresta Madiun, Denpom V/1 Madiun, DPRD Ponorogo, Dinsos/BPPD Kota Madiun, Yonif Para Raider 501/BY, Dilmil III-13 Madiun, Polres Trenggalek.

Ada juga bantuan dari PIA Ardhya Garini Cab 2 D II Lanud Iwj, Polres Pacitan, Polres Ponorogo, Polres Ngawi, Polres Magetan, Yon Armed 12 Ngawi, serta warga Desa Tulung, Kec. Kawedanan, Kab. Magetan.

Baca juga:
Pemkab Blitar Kirim 8 Truk Logistik untuk Korban Gempa di Lombok

Reporter: Mita Kusuma
Editor: Erwin Yohanes