Pixel Code jatimnow.com

Terjebak di Tengah Brantas, Cinta Pulang, Uang 100 Juta Raib

Editor : Redaksi  
Pelaku dan korban saat tertangkap kamera CCTV yang ada di konter HP (Foto: Tangkapan layar video CCTV)
Pelaku dan korban saat tertangkap kamera CCTV yang ada di konter HP (Foto: Tangkapan layar video CCTV)

jatimnow.com - Puluhan pencari ikan di tengah delta Sungai Brantas wilayah Tulungagung menjadi berita pilihan pembaca pada Senin (6/3/2023).

Berita lainnya adalah Cinta, siswi SMP di Jombang menjadi korban gendam hingga dibawa kabur seorang pria tidak dikenal akhirnya pulang.

Ada pula berita uang sekitar Rp100 juta hilang dicuri usai nasabah menarik duit lain di ATM BRI. Kejadian pencurian itu terjadi pada Jumat (3/3/2023) lalu.

Redaksi merangkum ketiga berita tersebut.

Belasan Pencari Ikan Terjebak di Tengah Sungai Brantas Tulungagung

Baca juga:
Tradisi Pladu, Ratusan Warga Tulungagung Berebut Ikan Mabuk

Belasan pencari ikan terjebak di tengah delta Sungai Brantas wilayah Tulungagung. Hal ini terjadi saat mereka menunggu flushing (pengurasan) Bendungan Wlingi Raya dan Lodoyo Blitar. Korban yang dikabarkan 15 orang itu tidak bisa menepi karena debit air cukup deras.

Kembalinya Cinta, Siswi SMP di Jombang yang Dibawa Kabur Pria Misterius

Cinta, siswi SMP asal Dusun Dukuh Sanan, Desa Dukuhmojo, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang menjadi korban gendam hingga dibawa kabur seorang pria tidak dikenal. Ia akhirnya berhasil kembali pulang meski handphone-nya hilang.

Baca juga:
Puluhan Pencari Ikan Terjebak di Sungai Brantas Tulungagung Berhasil Dievakuasi

Tarik Uang di ATM Kota Mojokerto, Duit Rp100 Juta Raib Dicuri

Uang sekitar Rp100 juta hilang dicuri usai nasabah menarik duit lain di ATM BRI. Kejadian pencurian itu terjadi pada Jumat (3/3/2023) lalu. Sumber internal kepolisian mengatakan, kerugian yang dialami sekitar Rp100 juta, setelah mengambil uang di BRI wilayah Jombang.