jatimnow.com - Mahasiswi asal Kota Malang yang tenggelam di Danau Trebgas Badesse, Bayreuth, Bavaria, Jerman, Shinta Putri Dina Pertiwi rencananya akan melakukan pernikahan Desember 2018.
Menurut sang ibu, Umi Salamah, anak keduanya dari tiga bersaudara ini sudah merencanakan melangsungkan pernikahan usai wisuda pada Desember 2018 ini.
"Desember nanti rencana wisuda, setelah itu pulang mau menikah," ungkap Salamah, ditemui di rumah duka Jalan Raya Bandulan Gang 12 Nomor 359, Sukun, Kota Malang.
Baca juga: Tenggelam di Jerman, Mahasiswi Asal Malang itu Dikenal Berprestasi
Menurut Umi Salamah, calon suami anak keduanya itu juga berasal dari Malang namun sedang menempuh pendidikan S3 di salah satu universitas di Jerman.
Baca juga:
BSI Siapkan Anggaran Rp10 Miliar untuk Beasiswa Mahasiswa Jatim
"Keduanya bertemu dan berkenalan saat di Jerman. Kebetulan calon suaminya itu yang mengantar Shinta untuk nyari - nyari kampus waktu pertama ke Jerman," cerita Salamah
Sebelumnya, seorang mahasiswi Indonesia asal Kota Malang yang menempuh pendidikan di jurusan Biokimia, Universitas Bayreuth, Jerman dilaporkan tenggelam saat berenang di Danau Trebgast Badesse, Bayreuth, Bavaria, Jerman, pada Rabu pagi 8 Agustus 2018 waktu Jerman.
Baca juga:
Mahasiswa KKN UINSA Meninggal Terseret Ombak Saat Berwisata di Pantai Jember
Pihak Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Frankfurt turun ke Bayreuth guna melalukan kordinasi dengan pihak kepolisian dan aparat setempat untuk proses identifikasi.
Reporter: Avirista Midaada
Editor: Erwin Yohanes
URL : https://jatimnow.com/baca-5727-tenggelam-di-jerman-mahasiswi-asal-malang-ini-hendak-menikah