jatimnow.com - Sebanyak tiga Pekerja Seks Komersial (PSK) terjaring dalam operasi yang digelar oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Magetan, Rabu (5/9/2018).
Ketiga PSK tersebut diamankan saat menunggu pelanggan di warung kopi di Desa Tulung, Kecamatan Kawedanan.
Bahkan saat melakukan pengrebekan, pihak Satpol PP sempat saling kejar dengan PSK dan pelanggan yang ada di rumah bordir bermodus warung kopi tersebut.
Pada aksi kejar-kejaran itu, dari 5 PSK yang ada dua orang berhasil kabur.
"Jadi pas penggrebekan, 3 berhasil kami amankan di warung A. 2 lainnya yang berada di warung B kabur," kata Dandun Wijaya Kusuma, Kasi Pengamanan dan Pengawalan Satpol PP dan Damkar Kabupaten Magetan.
Tidak hanya itu, para pelanggan juga kabur. Apalagi saat melihat mobil Satpol PP datang, semua langsung buyar melarikan diri.
Ketiga PSK yang berhasil diamankan pun langsung didata untuk kemudian diserahkan kepada Dinas Sosial.
Sebelumnya, ke tiga PSK tersebut dilakukan cek HIV oleh tim Dinas Kesehatan (Dinkes) Magetan.
"Ya biar tahu terkena virus mematikan atau tidak," terangnya.
Sementara itu petugas menghimbau kepada pemilik warung agar tidak mendukung praktik prostitusi di wilayah tersebut dengan menyediakan kamar.
"Ya tetap saya pantau terus. Agar tidak ada lagi prostitusi," pungkasnya.
Reporter: Mita Kusuma
Editor: Arif Ardianto
Baca juga:
Jelang Ramadan, Satpol PP Kabupaten Pasuruan Razia di Tretes dan Pasar Baru
URL : https://jatimnow.com/baca-6483-prostitusi-berkedok-warung-kopi-digerebek-psk-semburat