Pixel Code jatimnow.com

Daftar Kantong Parkir pada Malam Tahun Baru 2025 di SLG Kediri, Segini Tarifnya

Editor : Yanuar D  
Monumen Simpang Lima Gumul (SLG) Kediri. (Foto: Yanuar Dedy/jatimnow.com)
Monumen Simpang Lima Gumul (SLG) Kediri. (Foto: Yanuar Dedy/jatimnow.com)

jatimnow.com - Pemerintah Kabupaten Kediri kembali menggelar perayaan malam tahun baru di kawasan Simpang Lima Gumul (SLG), pada Selasa (31/12/2024). Bertajuk Gempita Tahun Baru, masyarakat bisa menikmati kemeriahan pesta kembang api di monumen mirip Arc de Triompe Paris tersebut.

Dinas Perhubungan Kabupaten Kediri telah menyiapkan kantong-kantong parkir di sekitar kawasan SLG. Baik untuk roda dua maupun roda empat, melalui berbagai penjuru.

Untuk roda dua dari arah Kota Kediri, kantong parkir berada di simpang Paron, depan gudang Bulog dan gang-gang kecil di sana, sebelum memasuki area SLG.

Dari arah Pare, masyarakat bisa memarkirkan kendaraannya di sekitar RM Taliwang. Ada juga di simpang empat Dadapan.

Masyarakat pengguna roda dua yang dari arah utara, bisa parkir di samping Polsek Ngasem. Sementara dari dari timur Plosoklaten, Dishub menyiapkan kantong parkir di jalur sebelum masuk SLG.

Baca juga:
Pelabuhan Kamal Bangkalan jadi Spot Perayaan Malam Tahun Baru

Sedangkan untuk roda empat, kantong parkir berada di arah Plosoklaten dan Wates, sekitar SPBU Paron, seberang Taliwang dari arah Pesantren dan Dadapan.

Berdasarkan keterangan Pemkab Kediri melalui instagram resmi mereka, untuk tarif penitipan kendaraan roda dua sebesar Rp5.000 dan roda empat sebesar Rp10.000. Masyarakat diminta melaporkan jika ada penarikan lebih dari harga yang ditentukan.

“Bila mendapati pelanggaran tarif, mohon segera laporkan ke petugas Dinas Perhubungan terdekat yang berjaga,” tulis Pemkab Kediri melalui Instagram resminya, seperti dilihat jatimnow.com, Selasa (31/12/2024).

Baca juga:
Simak Rekayasa Lalu Lintas pada Malam Tahun Baru 2025 di Jombang, 18 Jalur Ditutup

Untuk diketahui, Gempita Tahun Baru ini bakal dimeriahkan berbagai pertunjukan. Rangkaian acara spesial ini menghadirkan penampilan dari Diandra Ayu dan Yeyen Vivia, serta beragam pertunjukan seni, band, tari, seni jaranan, dan pagelaran campur sari.

“Jangan lewatkan Pertunjukan Kembang Api Spektakuler sebagai puncak acara malam tahun baru,” terangnya.