Pixel Code jatimnow.com

Swab Massal Kasus Covid-19 DPRD Ponorogo, 28 Orang Negatif

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Mita Kusuma
Gedung DPRD Ponorogo
Gedung DPRD Ponorogo

jatimnow.com - 28 orang terdiri dari staf sekretariat dan anggota DPRD Ponorogo yang kontak erat dengan satu pasien terkonfirmasi positif Covid-19 telah dilakukan tes swab.

Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni mengatakan tes swab itu dilakukan sebagai tindak lanjut tracing kontak erat kasus konfirmasi Covid-19. Hasil swab itu telah dikirim ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Sutomo Surabaya.

Baca juga:  

Baca juga:
Sejumlah Nakes di Kota Pasuruan Terpapar, 8 Puskesmas Pembantu Ditutup

Selain itu, juga dilakukan pemeriksaan fisik, rontgen dada, darah dan pemeriksaan penunjang lainnya dan didapatkan hasil semuanya negatif.

"Dari hasil pemeriksaan didapatkan semua hasil pemeriksaan normal. Jadi negatif semuanya," kata Bupati Ipong, Jumat (11/9.2020).

Baca juga:
10 Warganya Positif Covid-19, Pemdes di Madiun Karantina Satu Kampung

"Mari kita saling menguatkan, saling menjaga, jangan pernah berpikir Covid-19 ini tidak bisa terjadi pada diri kita. Semua berpeluang untuk terjangkiti virus ini karena dia tidak mengenal kasta. Terutama yang tidak disiplin atas protokol kesehatan yang telah ditetapkan," pungkasnya.

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.