jatimnow.com - Membludaknya antrean peserta hari ketiga vaksinasi BUMN di Basement Grand City, Surabaya disebut karena hujan yang terjadi hari itu.
"Kalau kejadian kemaren di luar dugaan karena hujan. Sebenarnya sudah kami informasikan untuk yang di luar agar berteduh. Cuma otomatis woro-woro larinya ke basement, jadi ada penumpukan di basement," ujar Sekretaris Tim Sentra Vaksinasi bersama BUMN Jatim, dr Reni Padma, Rabu (31/3/2021).
Reni mengaku, pihaknya tidak menyadari ada penumpukan massa di basement. Mengingat proses vaksinasi sebenarnya digelar di Hall Grand City. Peserta harus menunggu, melakukan registrasi serta melakukan verifikasi data.
"Kalau di basement harusnya tidak ada penumpukan. Karena itu areanya hanya untuk verifikasi apabila ada data-data yang belum lengkap, untuk semua sudah didaftar," ungkapnya.
Baca juga:
- Antrean Peserta Vaksinasi BUMN di Grand City Surabaya Membludak
- Antrean Peserta Vaksinasi BUMN di Surabaya Membludak, Panitia Disebut Tak Siap
- Panitia Vaksinasi BUMN Disebut Tak Libatkan Satgas Covid-19 Jatim dan Surabaya
Sementara dari pantauan jatimnow.com di lokasi, tampak pihak panitia telah memasang pagar besi sebagai batas antrean. Proses antrean pada pukul 13.15 Wib sempat mengalami penumpukan, tapi berselang 15 menit antrean bisa dikondisikan.
Di lokasi juga terlihat beberapa personel dari Linmas Kota Surabaya yang turut berjaga dan membantu panitia untuk mengatur antrean peserta vaksin. Beberapa instruksi tegas juga dilakukan oleh linmas, agar peserta menjaga jarak dan tetap memakai masker.
Baca juga:
Langgar Prokes, Vaksinasi Massal di Grand City Diminta Dievaluasi Menyeluruh
Sementara itu, salah satu panitia Sentra Vaksinasi BUMN, Lolita Puspita Candra mengaku, membludaknya peserta vaksin di Basement Grand City pada Selasa (30/3/2021) diakuinya merupakan kesalahan panitia.
"Iya, itu memang kesalahan kami," ucap Lolita ditemui di lokasi.
Lolita juga menyebut, pihaknya telah meminta bantuan kepada Satgas Covid-19 Kota Surabaya untuk membantu melakukan pengawalan terhadap agenda Vaksin BUMN kali ini.
Baca juga:
Sempat Membludak, Antrean Peserta Vaksinasi BUMN di Surabaya Akhirnya Tertib
"Kita yang meminta," tandas dia.
URL : https://jatimnow.com/baca-34336-antrean-vaksinasi-bumn-di-surabaya-membludak-panitia-mengaku-salah