Pixel Code jatimnow.com

Usai Pengundian Nomor Urut, Paslon Tulungagung Mulai Kampanye

Editor : Endang Pergiwati   Reporter : Bramanta Pamungkas
Rapat pleno pengundian nomor urut paslon di Tulungagung. (Foto: Bramanta Pamungkas/jatimnow.com)
Rapat pleno pengundian nomor urut paslon di Tulungagung. (Foto: Bramanta Pamungkas/jatimnow.com)

jatimnow.com - KPU Tulungagung menggelar rapat pleno pengundian nomor urut Paslon Pilkada 2024. Terdapat 4 paslon yang akan bertarung dalam Pilkada tahun ini.

Keempat paslon tersebut adalah Maryoto Birowo-Didik Girnoto Yekti, Gatut Sunu-Ahmad Baharudin, Santoso-KH Samsul Umam dan Budi Setijahadi-Susilowati.

Setelah mendapat nomor urut, setiap paslon ini akan segera melakukan kampanye sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Ketua KPU Tulungagung, M Lutfi Burhani mengatakan pengundian nomor urut ini dilakukan setelah mereka menetapkan bapaslon menjadi paslon. Seluruh berkas pendaftaran telah dinyatakan lengkap dan sesuai sehingga ditetapkan sebagai paslon.

Setelah penetapan paslon, mereka menggelar rapat pleno terbuka pengundian nomor urut.

"Malam ini kita lakukan pengundian nomor urut bagi Paslon Pilkada," ujarnya, Senin (23/04/2024).

Baca juga:
Makna di Balik Nomor Urut Paslon Pilkada Tulungagung 2024

Dalam pengundian ini, Paslon Gatut Sunu-Ahmad Baharudin memperoleh nomor urut 1. Untuk nomor urut 2 diperoleh pasangan Santoso-Kh Samsul Umam.

Bupati Petahana Maryoto Birowo-Didik Girnoto Yekti memperoleh nomor urut 3. Sedangkan pasangan calon Budi Setijahadi-Susilowati mendapat nomor urut 4.

"Alhamdulillah proses rapat pleno tadi berjalan lancar, semua Paslon sudah mendapat nomor urut," tuturnya.

Baca juga:
Bawaslu Tulungagung Minta Baliho Berlogo Pemkab Ditertibkan Mandiri

Setelah pengundian nomor urut ini, KPU akan menggelar deklarasi kampanye damai. Mereka juga akan segera menyusun jadwal kampanye setiap paslon sesuai peraturan KPU. Kampanye ini secara resmi akan dimulai pada taggal 25 September hingga November mendatang.

"Kami juga akan segera sosialisasikan aturan kampanye kepada tim sukses setiap paslon," pungkasnya.