Pixel Code jatimnow.com

Lagi, 15 Pegawai Dispendukcapil Kabupaten Pasuruan Konfirm Covid-19

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Moch Rois
Kantor Dispendukcapil Kabupaten Pasuruan lockdown
Kantor Dispendukcapil Kabupaten Pasuruan lockdown

jatimnow.com - 15 pegawai Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Pasuruan terkonfirmasi Covid-19 setelah dilakukan tes swab terhadap 73 orang.

Tes swab dilakukan karena sebelumnya ada 2 pegawai, satu diantaranya meninggal dunia dan 1 lainnya masih menjalani perawatan di RSUD Bangil.

Baca juga: Dua Pegawai Konfirm Corona, Dispendukcapil Kabupaten Pasuruan Lockdown

"Hasil tes swab, 15 pegawai dinyatakan terkonfirmasi Covid-19," jelas Jubir Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Pasuruan, Syaifudin Ahmad, Rabu (26/8/2020).

Ia melanjutkan, pihaknya fokus melakukan perawatan intensif terhadap 15 pegawai itu. Dalam penanganannya, 3 pegawai dirawat di RSUD Bangil, sedangkan 12 orang sisanya diisolasi di gedung SKB, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, lantaran tidak menunjukkan gejala yang mengkhawatirkan.

Baca juga:
Sejumlah Nakes di Kota Pasuruan Terpapar, 8 Puskesmas Pembantu Ditutup

"Dari 15 orang terkonfirmasi, 3 orang dirawat di RSUD Bangil, 12 sisanya diisolasi di Gedung SKB," ungkapnya.

Sebelumnya, Kantor Dispendukcapil Kabupaten Pasuruan ditutup sementara atau lockdown hingga 30 Agustus mendatang.

Baca juga:
10 Warganya Positif Covid-19, Pemdes di Madiun Karantina Satu Kampung

"Tim Satgas merekomendasikan kantor Dispendukcapil ditutup pasca dua orang pegawai kami terkonfirmasi Covid-19," jelas Kepala Dispendukcapil Kabupaten Pasuruan, Yudha Triwidya Sasongko, Senin (24/8).

 

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.